Kawah Ijen

Selamat Pagi
Di sini saya akan menjelaskan tentang wisata Kawah Ijen. Semoga membantu !



Ijen merupakan sebuah daerah kompleks vulkanik, yang terdiri dari kawah dan dataran tinggi Ijen, yang memiliki ketinggian 2.600 M dan 8.660 M. Kawah Ijen merupakan kawasan cagar alam dan taman wisata yang dikelola oleh Taman Nasional Baluran. Ijen terletak dalam tiga bagian kabupaten, yaitu Situbondo, Bondowoso, dan Banyuwangi, Jawa Timur. Daerah ini menjadi daerah vulkanik gunung berapi yang paling besar dan memukau di Jawa Timur.

Secara khusus, gunung berapi Ijen merupakan danau asam sulfat terbesar di dunia. Danau ini dapat menghasilkan belerang 36 Juta meter kubik yang terdiri dari larutan asam sulfat dan hidrogen klorida, yaitu asam-asam yang paling kuat yang pernah ada. Daerah vulkanik Ijen terletak di sebelah barat Gunung Merapi. Kawah ini memiliki danau yang luas berwarna pirus kehijauan dan kaya akan belerang. Sungguh nuansa dramatis bisa dilihat di sekitar Danau Tosca yang luar biasa ini.

Untuk mencapai Wisata Kawah Ijen, kita bisa menggunakan mobil, sepeda, ataupun truk. Jarak yang di tempuh dari pusat kota adalah 67,1 km. Menurut pengalaman pribadi teman saya yang pernah berkunjung ke Kawah Ijen, dia menghabiskan waktu 6 jam dari Kabupaten Jember sampai ke wisata Kawah Ijen menggunakan sepeda motor.


Untuk harga tiket mendaki ke Puncak Ijen berkisar sekitar Rp 7.000 sampai Rp 15.000. Dan untuk tiket parkir adalah Rp 2000.


Untuk jam pendakian, pendakian menuju puncak Kawah Ijen di buka mulai jam 2.00 pagi hingga 2.00 Siang. Jika kalian ingin menyaksikan keindahan blue fire, kalian bisa mulai pendakian jam 02.00 pagi, dan kalian akan sampai di puncak paling lambat jam 04.00 pagi. Namun jika ingin menyaksikan blue fire kalian harus turun ke dasar kawah dan perlu menyewa masker tambahan. Hal ini dikarenakan bau belerang yang menyengat. Berikut adalah gambar blue fire dari kawah ijen :


Dan berikut adalah gambar Puncak Kawah Ijen :













Referensi :

  • http://www.eastjava.com/books/ijen/ina/main.html
  • http://www.jejaksibolang.com/2013/10/catatan-perjalanan-kawah-ijen-bondowoso.html
  • http://www.pecintaalam.net/kawah-ijen/

2 komentar: